Vegetable Casserole NESTUM
Informasi Gizi
Energi | 384.40 KCal | Protein | 27.50 gr |
Lemak | 18.70 gr | Karbohidrat | 25.40 gr |
Serat | 2.90 gr |
Bahan:
- 2 buah Kentang, iris, kukus
- 1 sdt Peterseli cincang
- 100 gr Keju mozarella, iris tipis
Bahan Isi:
-
½ sdm Mentega
½ buah Bawang bombay, iris
1 siung Bawang putih, cincang halus
100 gr Daging giling
100 gr Brokoli, rebus, cincang halus
-
½ buah Wortel, serut
Bahan Custard:
-
200 ml Air hangat
6 sdm DANCOW INSTAN BUBUK
50 gr Keju, parut
3 butir Telur ayam, kocok lepas
1 sdm Tepung terigu
30 gr NESTUM ORIGINAL
Merica, pala, kaldu jamur, gula dan garam secukupnya
Cara Membuat:
Cara Membuat:
- Isi: lelehkan mentega, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum, masukan daging dan masak hingga berubah warna kemudian masukkan brokoli dan wortel, aduk hingga rata dan matang. Angkat dan sisihkan.
- Custard: campur DANCOW INSTAN BUBUK yang sudah dilarutkan dengan air hangat, kemudian tambahkan keju, telur ayam, tepung terigu, NESTUM ORIGINAL, merica, pala, kaldu jamur, gula dan garam, aduk hingga rata dan sisihkan.
- Masukkan kentang ke dalam cup alumunium foil atau pinggan tahan panas, kemudian beri isian, lalu tuang custard, susun kembali kentang dan isian lalu tuang kembali custard hingga memenuhi cup.
- Beri taburan peterseli cincang dan keju mozarella di atasnya, panggang dalam oven hingga matang. Angkat dan sajikan.